Rahasia 5 Teknik Jitu Atasi Masalah

Masalah adalah bagian dari kehidupan. Selesai satu masalah, cepat atau lambat akan muncul masalah lain. Dan ingat, masalah bukan untuk dihindari, karena itu tidak akan menyelesaikan masalah.
Lalu bagaimana cara untuk menghadapinya? Berikut ini ada 5 teknik yang gunanya bukan saja untuk menyelesaikan masalah, melainkan juga untuk memetik manfaat dari masalah-maslah yang dihadapi.

1. Tenang dan Bersikap Positif
Yang membuat masalah menjadi semakin berat sesungguhnya adalah pikiran yang gelisah dan dipenuhi rasa takut. Alih-alih membantu menyelesaikan masalah, kondisi pikiran seperti ini justru memperumit keadaan dan membuat Anda tidak tahu lagi apa yang harus dilakukan. Jaga agar Anda tetap tenang dan berpikir positif ketika kita dihadapkan pada masalah. Ingatlah bahwa Tuhan berjanji tidak akan memberi kita masalah yang melebihi kemampuan kita untuk memecahkannya. Semua masalah dan tantangan pada hakikatnya justru akan membuat kita lebih kuat. Setiap masalah yang berhasil Anda pecahkan akan memperkuat karakter Anda. Penting juga untuk diingat bahwa "setiap penderitaan mengandung benih keuntungan yang nilainya setara atau bahkan melebihi nilai penderitaan yang dialami, bagi orang-orang yang memiliki sikap mental positif".

2. Berdoa
"Jangan lupa berdoa, karena doa menimbulkan kekuatan," kata orang-orang bijak. Ketika Anda punya masalah, berdoalah. Mintalah petunjuk dan solusi yang efektif. Ketika Anda berdoa, tanamkan keyakinan bahwa doa Anda pasti diterima. Banyak orang yang tidak mau berdoa, dan melakukan semua urusan seakan-akan segala hal yang mereka lakukan adalah hasil kekuatan mereka sendiri. Namun kerika suatu saat tragedi datang menghantam mereka, segera mereka berdoa dengan tergesa-gesa dan dengan pikiran yang gelisah dan dipenuhi ketakutanan; Padahal rasa takut di dalam pikiran mereka justru akan menghalangi timbulnya rasa percaya bahwa doa mereka akan terkabul. Maka apa yang terjadi kemudian? Doa seperti ini tidak akan terkabul dan justru malah memperburuk keadaan karena mereka akan luntur rasa percayanya terhadap kekuatan doa.

3. Pelajari Masalah Anda
Musuh terbesar manusia dalam banyak hal adalah ketidaktahuan. Betapa seringnya kita mencoba melakukan sesuatu hanya berbekal pengetahuan yang sangat sedikit mengenai hal atau usaha yang kita lakukan. Pada saat masalah muncul, jangan mencoba menyelesaikannya sebelum mempelajari masalah Anda lebih dalam, karena besar kemungkinan Anda memulainya dengan kegelisahan akan masalah tersebut. Lebih baik cari tahu terlebih dahulu segala sesuatu yang berkaitan dengan masalah Anda. Cobalah pula untuk melihat masalah yang Anda hadapi dari berbagai sudut pandang. Setelah dianggap cukup, cobalah untuk mengumpulkan informasi mengenai masalah tersebut sebanyak-banyaknya, tentu dengan tujuan untuk mendapatkan solusi yang kreatif.

4. Berpikir
Setelah berhasil mengumpulkan cukup informasi mengenai masalah yang Anda hadapi, berpikirlah. Pikirkan mengenai berbagai cara untuk menyelesaikan masalah tersebut. Napoleon Hill and W. Clement Stone dalam buku best seller berjudul "Success Thought a Positive Mental Attitude" mengatakan, "seringkali yang diperlukan untuk menyelesaikan masalah dengan segera adalah berpikir cepat, kemampuan untuk menyesuaikan diri, dan melakukan peninjauan ulang terhadap situasi yang menjadi penyebab masalah".

5. Bertindak
Disadari atau tidak, kita sering berbicara tentang keinginan-keinginan dan cita-cita kita, atau bahkan mengeluh soal masalah yang dihadapi, tanpa melakukan sesuatu untuk meraih atau menyelesaikannya. Pada saat Anda mempelajari masalah dan sibuk memikirkan solusi kreatif, Anda sesungguhnya sudah menempuh setengah perjalanan menuju pencapaian solusi bagi masalah-masalah yang sedang Anda hadapi. Tentu yang setengah lagi masih harus ditempuh, atau mungkin juga memang belum ada solusi praktisnya pada saat itu. Yang terpenting, ketika Anda memiliki gagasan untuk menyelesaikan satu masalah, tentu harus diikuti dengan TINDAKAN. "Seringkali terjadi, hanya dibutuhkan satu ide yang diikuti dengan tindakan, untuk merubah kegagalan menjadi sukses."

Belajarlah untuk melihat hal-hal positif dari masalah-masalah yang Anda hadapi, lalu carilah solusinya dengan segenap keyakinan dan ketenangan yang tertanam kuat dalam pikiran Anda.

diolah dari: 5 Effective Techniques of Problem Solving oleh Mimbar Bebas_panjalu..multiply.com
SHARE

Milan Tomic

Hi. I’m Designer of Blog Magic. I’m CEO/Founder of ThemeXpose. I’m Creative Art Director, Web Designer, UI/UX Designer, Interaction Designer, Industrial Designer, Web Developer, Business Enthusiast, StartUp Enthusiast, Speaker, Writer and Photographer. Inspired to make things looks better.

  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
  • Image
    Blogger Comment
    Facebook Comment